
Pada hari Sabtu, 25 Januari 2025, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 38 Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) yang bertempat di Desa Pangkah Kulon, Kecamatan Ujungpangkah, melaksanakan salah satu program kerja yang bertema “Cek Golongan Darah dan Rhesus: Informasi Berharga Untuk Kesehatan Pribadi”. Yang bertempat di Madrasah Aliyah (MA) Islamiyah. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada siswa-siswi mengenai pentingnya mengetahui golongan darah sebagai bagian dari informasi dasar kesehatan yang harus dimiliki setiap individu. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya donor darah bagi kemanusiaan, mengingat banyaknya kasus darurat medis yang membutuhkan transfusi darah. Melalui kegiatan ini, mahasiswa KKN juga ingin memfasilitasi para siswa agar dapat mengetahui golongan darah mereka secara langsung, sehingga ke depannya mereka bisa lebih siap dalam menghadapi situasi yang memerlukan informasi tersebut. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari komitmen mahasiswa KKN Kelompok 38 Universitas Muhammadiyah Gresik dalam menjalankan program kerja yang bermanfaat bagi masyarakat setempat, khususnya dalam bidang kesehatan.
Kegiatan diawali dengan sesi sosialisasi yang disampaikan oleh mahasiswa KKN, yang menjelaskan tentang pentingnya mengetahui golongan darah serta manfaat dari donor darah bagi kesehatan individu maupun kepentingan sosial yang lebih luas. Dalam sesi ini, mahasiswa KKN memberikan pemaparan mengenai bagaimana golongan darah dapat berpengaruh dalam proses transfusi darah, risiko kesehatan tertentu yang berkaitan dengan golongan darah, serta bagaimana seseorang dapat berkontribusi dalam kegiatan donor darah untuk membantu sesama yang membutuhkan. Sosialisasi ini disampaikan dengan metode yang menarik dan interaktif, sehingga siswa-siswi kelas 12 MA Islamiyah mengikuti kegiatan ini dengan antusias. Mereka tidak hanya mendengarkan materi yang diberikan, tetapi juga aktif bertanya dan berdiskusi mengenai hal-hal yang masih belum mereka pahami terkait golongan darah dan donor darah.
Setelah sesi sosialisasi selesai, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan golongan darah bagi seluruh siswa-siswi kelas 12 MA Islamiyah. Pemeriksaan ini dilakukan oleh mahasiswa KKN yang berasal dari program studi Teknologi Laboratorium Medis, yang memang memiliki keahlian di bidang tersebut. Dalam pelaksanaannya, mereka juga dibantu oleh seluruh mahasiswa KKN Kelompok 38 lainnya serta didampingi oleh Ibu Bidan dari Desa Pangkah Kulon untuk memastikan bahwa proses pemeriksaan berjalan dengan aman dan sesuai prosedur medis yang berlaku. Seluruh siswa-siswi yang mengikuti pemeriksaan golongan darah tampak antusias karena bagi sebagian dari mereka, ini adalah pertama kalinya mereka mengetahui golongan darah mereka. Proses pemeriksaan dilakukan dengan tertib dan lancar, serta menggunakan alat-alat medis yang telah disiapkan sebelumnya.
Terdapat dua tipe Rhesus yaitu Rh+ (positif) dan Rh- (negatif). Jika ditemukan antigen Rhesus dalam sel darah merah, maka artinya seseorang tersebut memiliki Rh+ dan jika tidak, maka ia memiliki tipe Rh-. Cek golongan darah dan Rhesus penting untuk dilakukan pada beberapa kondisi, antara lain jika seseorang akan mendonorkan darah, atau mendonorkan organ, atau jaringan. banyak dari mereka yang tidak tahu golongan darahnya. Siswa/i masih seringkali suka bingung ketika cek data kesehatannya, karena tidak tahu golongan darahnya apa. Ada pula siswa yang belum pernah cek golongan darah sama sekali. “Bahkan banyak siswa)i yang meminta untuk dilakukan pemeriksaan golongan darahnya. Karena itulah kami menganggap penting untuk melaksanakan program Cek G…
