
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Gresik kelompok 27 dan 38 sukses mengadakan Pelatihan Dasar Excel dan Pelaporan Keuangan bagi seluruh guru SPS JMP Pangkahkulon. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru dalam mengelola data dan menyusun laporan keuangan secara lebih efektif dan profesional.
Pelatihan ini mencakup dua sesi utama yang diisi atas kolaborasi Program Studi Akuntansi kelompok 38 dan Program Studi Teknik Informatika kelompok 27. Pada sesi pertama tanggal 3 Februari 2025, peserta diberikan Pelatihan Dasar Microsoft Excel yang mencakup cara menginput data, menggunakan rumus sederhana, serta membuat tabel dan grafik untuk kebutuhan administrasi sekolah. Sesi kedua pada tanggal 5 Februari 2025 berfokus pada Pelaporan Keuangan yang di mana seluruh guru diajarkan cara mencatat pemasukan dan pengeluaran, menyusun laporan keuangan yang rapi, serta meningkatkan transparansi dalam pengelolaan dana pendidikan.
Kegiatan ini berlangsung secara interaktif, dengan mahasiswa KKN memberikan bimbingan langsung kepada peserta. Seluruh guru SPS JMP menyambut baik inisiatif ini, menganggapnya sebagai pelatihan yang sangat berguna untuk menunjang pekerjaan mereka. Salah satu peserta, Ibu Nur selaku kepala PAUD SPS JMP , menyampaikan, “Pelatihan ini sangat membantu kami dalam mengelola keuangan dan data administrasi sekolah dengan lebih baik. Ilmu yang diberikan sangat aplikatif dan mudah dipahami”.
Kolaborasi antara kelompok 27 dan 38 ini menjadi bukti nyata komitmen mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Gresik dalam berkontribusi bagi masyarakat, khususnya dalam dunia pendidikan. Diharapkan, dengan adanya pelatihan ini, para guru PAUD dapat lebih siap dalam menghadapi tantangan administrasi dan pengelolaan keuangan sekolah secara lebih efektif. Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja KKN yang tidak hanya berfokus pada pengabdian masyarakat, tetapi juga pemberdayaan sumber daya manusia melalui peningkatan keterampilan berbasis teknologi. Mahasiswa berharap program ini dapat memberikan manfaat jangka panjang dan terus dikembangkan di masa mendatang
