Universitas Muhammadiyah Gresik Tingkatkan Jaringan Internasional Lewat PKM di Yala, Thailand

Posted by : infoblit January 28, 2025 Tags : indonesia , kampus , Kemendikbud

Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) Internasional Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) berhasil menyelenggarakan program unggulan di Provinsi Yala, Thailand, pada 14 hingga 17 Januari 2025. Kegiatan ini dipimpin oleh Dr. Nirwanto Maruf, S.S., M.Hum., bersama Dr. Rahmat Agus Santoso, M.M., dan Paulina, S.Pd., M.Pd., serta menunjukkan komitmen UMG dalam memperluas koneksi akademik global dan memperkuat kerjasama internasional.

Program PKM ini mendukung visi “UMG Unggul” dan merupakan amanah dari Rektor UMG, Nadhirotul Laily, S.Psi., M.Psi., Ph.D., Psikolog, serta Direktur Pascasarjana Prof. Dr. Khoirul Anwar, M.Pd. Menurut Dr. Nir, program ini berfokus pada peningkatan kerjasama internasional dalam bidang tri dharma perguruan tinggi.

PKM UMG berkolaborasi dengan dua sekolah di Yala, yakni Nibong Chanupathum School dan Lukmanulhakeem School, untuk mengadakan pelatihan dengan tema “Integrating Technology into Learning” berbasis Mobile Assisted Language Learning (MALL). Teknologi MALL diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pembelajaran bahasa dengan memanfaatkan perangkat mobile, memberikan kesempatan bagi guru untuk mengembangkan metode pembelajaran berbasis teknologi yang lebih interaktif dan menarik.

Selain itu, tim PKM UMG juga melakukan pembinaan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Yala dengan mengintegrasikan nilai-nilai Muhammadiyah dalam pelatihan yang dipimpin oleh Dr. Rahmat Agus Santoso. Program ini mengenalkan konsep kewirausahaan berbasis Kemuhammadiyaan, yang mengedepankan prinsip-prinsip Islami dalam bisnis. Produk khas Indonesia, seperti batik, olahan makanan tradisional, dan kerajinan tangan, juga diperkenalkan sebagai inspirasi untuk inovasi produk di Yala.

“Kami berharap kegiatan ini memberi dampak positif bagi sekolah-sekolah dan pelaku UKM yang menjadi mitra kami,” ujar Dr. Nir. Beliau menambahkan bahwa inisiatif ini merupakan langkah nyata UMG dalam mendukung pengembangan pendidikan dan ekonomi lokal di Thailand.

Kesuksesan PKM Internasional ini juga tidak lepas dari dukungan International Relationship Office (IRO) UMG, yang dipimpin oleh Paulina, S.Pd., M.Pd., yang memfasilitasi kerjasama internasional sejak awal hingga pelaksanaan. Program ini menjadi bukti kemampuan UMG dalam membangun hubungan global yang produktif dan berkelanjutan, serta memperkuat posisinya sebagai perguruan tinggi yang berkontribusi dalam peningkatan kualitas pendidikan global dan pemberdayaan ekonomi.

RELATED POSTS
FOLLOW US