DEMA STEIKASSI dukung Pengawasan Partisipatif Bawaslu Gresik di Berbagai Komunitas

Posted by : infoblit October 27, 2024 Tags : Dewan , gresik , Mahasiswa

*DEMA STEIKASSI dukung Pengawasan Partisipatif Bawaslu Gresik di Berbagai Komunitas*

Civitas Akademika Sekolah Tinggi Kanjeng Sepuh Gresik (STEIKASSI) menggelar acara forum diskusi dengan tema Kontribusi Civitas Akademika dalam Meningkatkan Transparansi Pilkada 2024, pada Sabtu(26/10/2024).

“Sebagai Kaum Akademisi, Para Dosen dan Juga Mahasiswa memiliki peran yang sangat penting dalam setiap pelaksanaan Pemilu maupun Pemilihan,” ujar H. Alek Nasrullah selaku Ketua Komisioner Panwaslu Kecamatan Sidayu mewakili Komisioner Bawaslu Bidang SDM Gresik Robbah Khunaifih yang tengah fokus mengawal logistik Pemilihan Serentak Tahun 2024.

Kegiatan ini di laksanakan Aula Perkumpulan Kanjeng Sepuh (PKS) Unit 2 Lantai 3 ,di hadiri civitas akademika serta mahasiswa STEI Kanjeng Sepuh Sidayu serta turut hadir juga para undangan dari unit lembaga yang ada di bawah naungan perkumpulan Kanjeng Sepuh Sidayu Gresik.

Akhmad Yaslim selaku Presiden DEMA STEI Kanjeng Sepuh Gresik yang bergulat pula pada pengawasan digital ,berharap bawaslu dapat memberikan pendidikan advokasi pengawasan di dunia cyber sehingga komunitas mahasiswa dapat berjalan secara independen untuk mengawasi pada Pemilihan Serentak 2024.

” Mahasiswa berperan sebagai pengawas dalam membahas segala hal mengenai politik pada Pemilihan Serentak 2024″ Tutur Yaslim

Sehingga potensi pengawasan partisipasi komunitas mahasiswa pada Pemilihan Serentak 2024 ini berjalan aman, adil dan bermartabat, Lanjutnya.

Penulis: Akhmad Yaslim

 

RELATED POSTS
FOLLOW US